Jakarta, 8 September 2022
Seluruh pejabat dan staf IADO, termasuk dari Komite Ad-Hoc dan perwakilan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga pada tanggal 6 sampai 9 September 2022, diundang menghadiri Forum Group Discussion di IADO. Konsultan manajemen independen juga diundang. FGD ini bertujuan untuk menciptakan prosedur operasional yang standar.
IADO membutuhkan standarisasi dalam setiap prosedur untuk menunjang kegiatan-kegiatan anti doping sesuai dengan Visi dan Misi IADO dan juga World Anti Doping Code. Berbagai macam masukan dari perwakilan Kemenpora dan juga dari pihak konsultan yang mengacu kepada kerangka kerja dan rencana kerja 10 tahun ke depan IADO.
Pada awalnya rencananya menerbitkan 23 SOP dan 1 Petunjuk Kerja. Selama 3 hari diskusi berjalan dengan sangat aktif. Pada akhirnya, 6 SOP telah ditanda tangani dan mulai berlaku per tanggal 9 September 2022. Untuk SOP yang belum difinalisasi juga tetap akan diselesaikan segera. Itulah sebabnya IADO bertekad menjadi Organisasi Anti Doping yang memiliki standarisasi dan sertifikasi, yang menggambarkan sutu organisasi modern dan profesional.