Jakarta, 13 Juni 2023
Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Akuatik yang bertajuk “Festival Akuatik Indonesia’ 2023” dan bekerja sama dengan Indonesia Anti-Doping Organization (IADO) untuk melakukan pengawasan doping dalam kejuaraan tersebut. 4 Doping Control Officer (DCO) dan 4 Chaperone telah ditunjuk untuk melakukan pengawasan doping pada tanggal 10 s/d. 13 Juni 2023 di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Senayan Jakarta.
Pengawasan doping pada Kejurnas yang juga merupakan kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI ini berhasil melaksanakan tugasnya sesuai dengan Testing Order yang telah diterbitkan dengan mengumpulkan 14 sampel dan melakukan pengawasan doping pada beberapa disiplin cabang olahraga akuatik.
IADO sangat mengapresiasi langkah PB PRSI untuk melakukan pengawasan dan screening doping dengan mengikutsertakan IADO dalam Kerjurnas ini. IADO mengamini dan turut mendukung zero doping pada perhelatan PON XXI. Kerjasama yang baik antara IADO dengan PRSI melalui kegiatan seperti itu sesungguhnya merupakan salah satu bagian dari tindak lanjut MoU yang telah ditanda-tangani kedua belah pihak pada tanggal 20 Februari 2023 di Jakarta. Kerjasama bagus yang sama juga telah terjadi dengan sejumlah organisasi olahraga nasional yang sudah terikat dalam MoU dan dengan yang belum MoU sekalipun. Akan tetapi, akan lebih baik disarankan dalam membina kerjasama yang baik dengan IADO seandainya sudah terikat dengan MoU, karena itu sangat disarankan oleh WADA.