Jakarta, 9 Juli 2023
IADO berhasil mengadakan Workshop Sample Collection Personnel pada tanggal 7 – 9 Juli 2023 di Jakarta dan dihadiri seluruh Sample Collection Personnel (SCP) terbaik IADO, mulai dari DCO senior sampai DCO Magang. Selain untuk mensosialisasikan dan memberikan persamaan presepsi terhadap prosedur-prosedur pelaksanaan pengumpulan sampel di lingkungan IADO, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengevaluasi SCP terhadap pelaksanaan Out of Competition Test (OOCT) dan In Competition Test (ICT), baik lokal, nasional maupun internasional.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum IADO hadir untuk melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama antara IADO dengan DCO Magang dan membagikan lisensi kepada DCO Magang yang telah memenuhi persyaratan sebagai DCO dan telah menyelesaikan jumlah minimum Testing Order yang dipersyaratkan oleh Direktorat Testing. Berdasarkan hasil evaluasi ketat, tidak seluruh peserta pelatihan SCP chapter 2 yang dilaksanakan pada tanggal 29 September – 2 Oktober 2022 lalu diberikan lisensi. Dari total 35 peserta Pelatihan SCP chapter 2, hanya sekitar 25 SCP saja yang dinyatakan lulus dan berhak diberikan lisensi. Dengan demikian, IADO saat ini memiliki 58 orang SCP berlisensi yang tersebar di seluruh Indonesia.
Jumlah DCO yang meningkat sangat penting. Pada awal tahun 2022, IADO (usai WADa mencabut sangsi pada IADO) memiliki jumlah DCO yang sedikit, sehingga berdampak pada IADO saat penugasan untuk pengambilan sampel pada ICT dan OOCT. Kesulitan semacam itu secara bertahap diatasi setelah IADO mengadakan pelatihan secara berturut-turut dengan tujuan untuk mendapatkan makin banyak DCO. Perekrutan DCO tersebut tentu saja dilakukan secara ketat dan harus mematuhi peraturan-persaturan WADA, khususnya International Standard for Testing and Investigations.